Postingan
Kecamatan Panakkukang

Halaman Sebelumnya
shape
shape
shape
shape
shape
shape
shape
shape
image

Camat Panakkukang Hadiri Musrenbang Tingkat Kelurahan Tamammaung

Camat Panakkukang Andi Pangeran Nur Akbar, S.STP., hadir dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di Kelurahan Tamamaung Kecamatan Panakkukang, Makassar, Kamis (12/01/2023).

Turut hadir Adi Rasyid Ali Wakil Ketua DPRD, Lurah Tamamaung Arni Maroa, Ketua Forum LPM Kecamatan Panakkukang Amir Yunus, Ketua LPM Tamamaung Muslim, para PJ Ketua RT RT dan Tokoh Masyarakat.

Camat Eang sapaannya mengatakan, untuk diketahui bersama, Musrenbang Kelurahan adalah forum musyawarah tahunan para pemangku kepentingan (stakeholder).

Tujuannya, adalah untuk menyepakati Rencana Kerja Pembangunan (RKP) tahun anggaran yang direncanakan. Musrenbang kelurahan dilaksanakan tentunya dengan mengacu pada Rencana Strategis (Renstra) Kelurahan, ucap Andi Pangeran.

Ia menjelaskan, jadi agar program pemerintah berjalan dengan baik di tahun 2024 kedepan, kami telah memprogramkan 28 pekerjaan fisik khusus di Kecamatan Panakkukang, contoh perbaikan peving untuk jalan di lorong – lorong dan lainnya. Inilah yang kami presentasikan hari ini.

Selain itu, kami juga membahas mengenai Stunting. Di Kelurahan Tamamaung ini tergolong tinggi untuk data stunting-nya.

Jadi, tahun ini kami akan lakukan grebek Stunting dan kami ingin melihat apakah ibu – ibu di Kelurahan Tamamaung telah menyediakan makanan sehat untuk anaknya. Tambahnya, cara untuk meminimalisir terjadinya Stunting adalah selalu mengedukasi warga dan makan makanan yang sehat, jelas Andi Pangeran Camat Panakkukang.

Tambahnya, untuk Musrenbang ini, “dulu apa yang di usulkan tidak mesti terealisasi. Sekarang Musrenbang ini harus di sepakati bersama. Jadi berapa usulan untuk kedepan di Musrenbang ini penentunya, di luar dari konsep yang telah terkunci tidak bisa terlaksana, harus sesuai hasil rapat Musrenbang supaya masuk RKA (Rencana Kerja Anggaran).”

“Cobaki liat fenomenanya, sekarang SKPD turun dalam Musrenbang. Dulunya, kami undang mereka tidak datang. Inilah spesialnya Musrenbang tahun 2023. Jadi intinya, semua stakeholder harus terkonek dari instansi A ke instansi B, contohnya,” tutup Andi Pangeran Camat Panakkukang.